Kamis, 15 November 2018

Evaluasi / Audit Sistem Informasi


Nama               : Prasastia Aryani Saliha
NPM               : 15115364
Kelas               : 4KA01
Mata Kuliah    : Analisis Kinerja Sistem
Tugas               : Vclass Pretest Memeriksa Sistem Informasi

Jelaskan apa yang anda ketahui mengenai evaluasi/audit sistem informasi. 

a.      DEFINISI
Merupakan proses pengumpulan dan penilaian bukti-bukti untuk menentukan apakah sistem komputer dapat melindungi aset, memelihara integritas data, dapat mendorong pencapaian tujuan organisasi secara efektif, serta menjamin penggunaan sumber daya secara efisien.

b.      TUJUAN AUDIT SI
-          Melindungi / mengamankan asset organisasi
Aset yang dilindungi merupakan aset/aktiva yang berhubungan dengan instalasi sistem informasi, seperti, perangkat keras (hardware),  perangkat lunak (software),  manusia (people), data, dokumentasi system, peralatan pendukung.

-          Menjaga integritas data
Integritas data berarti data memiliki atribut yang lengkap, baik dan dapat dipercaya, murni, teliti.

-          Menjaga efektivitas system
Sistem informasi dikatakan efektif jika sistem tersebut dapat mencapai tujuannya.

­ perlu upaya untuk mengetahui kebutuhan pengguna sistem tersebut (user)
­ apakah sistem menghasilkan laporan atau informasi yang bermanfaat bagi user (misal untuk pengambilan keputusan)
­ auditor perlu mengetahui karakteristik user berikut proses pengambilan keputusannya

-          Penggunaan sumber daya secara efisien
Efisien adalah jika sumberdaya digunakan seminimal mungkin untuk menghasilkan output yang dibutuhkan.

c.       PENDEKATAN AUDIT SI
Terdapat 2 pendekatan pada audit SI, antara lain..

ü  Exposures Approach
Pendekatan ini berfokus pada jenis kesalahan yang terjadi dalam suatu sistem informasi. Kemudian penentuan pengendalian (control) yang dapat digunakan untuk mengurangi kesalahan tersebut, sampai pada batas yang dapat diterima.


ü  Control Approach
Pendekatan ini berfokus pada pengendalian dalam suatu sistem informasi, yang dapat digunakan untuk mengurangi kesalahan sampai pada level yang dapat diterima.

d.      ASPEK YANG DIPERIKSA
Terdapat beberapa aspek yang diperiksa saat proses audit system informasi, antara lain..
-          System availability
-          Reliability
-          Confidentiality
-          Integrity
-          Security

e.       METODE PENGUMPULAN DATA

Terdapat beberapa cara yang dilakukan pada pengumpulan data, yakni..
-          Audit around computer
-         Audit through computer
-         Audit with computer (jika pemakaian TI dengan skala tinggi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar